Polres Luwu Utara Tindak Tegas Balapan Liar, Puluhan Motor Lebaran di Mako Polres

    Polres Luwu Utara Tindak Tegas Balapan Liar, Puluhan Motor Lebaran di Mako Polres
    Kapolres Luwu Utara AKBP Muh. Husni Ramli

    LUWU UTARA - Kapolres Luwu Utara AKBP Muh. Husni Ramli minta personil lakukan tindakan tegas bagi para pelaku balap liar. Tak hanya itu, mantan Kasat Reskrim Polresta Pontianak itupun juga memastikan tidak ada pandang bulu bagi siapapun yang mengganggu keamanan dan ketertiban masyarakat. Penekanan itu disampaikan kapolres saat memimpin Apel Patroli, Sabtu (16/3/2024) dalam rangka Kegiatan Kepolisian Yang  Ditingkatkan (KKYD) sebagai tindak lanjut dari aksi Balap Liar dan konvoi menggunakan kendaraan dengan knalpot Brong yang kian meresahkan warga. 

    "Malam ini teman-teman patroli dengan sasaran Balapan Liar (BALI) karena aduan warga saat ini didominasi aksi BALI di jalan raya dan konvoi menjelang sahur yang menggunakan kendaraan tidak sesuai spesifikasi. Lakukan penindakan tegas, semua kendaraan tidak boleh dikembalikan sebelum hari raya selesai. untuk personil yang anaknya terbukti ikut balap liar propam buatkan LP, paminal awasi, " tegas AKBP Muh. Husni.

    Aksi trek-trekan dijalan utamanya di bulan puasa menjadi momok yang meresahkan masyarakat Luwu Utara, selain itu kegiatan konvoi sambil membunyikan gas secara sengaja dengan modus membangunkan warga sahur nyatanya dianggap mengganggu kekhusukan warga dalam beribadah dan menjadi salah satu pemicu konflik antar pemuda. Maraknya aduan yang masuk menjadikan Balapan Liar sebagai perhatian khusus kepolisian utamanya selama bulan puasa dengan menurunkan personil gabungan untuk melakukan patroli setiap harinya. 

    Memasuki hari keenam ramadhan, Satlantas polres Luwu Utara sendiri telah mengamankan puluhan kendaraan roda dua yang terjaring dalam Ops Keselamatan Pallawa serta giat patroli balap liar dan konvoi yang didominasi oleh kendaraan roda dua dengan knalpot brong atau tidak sesuai spesifikasi teknis. 

    Dipastikan seluruh kendaraan yang terjaring akan lebaran di Mako Polres Luwu Utara. (*)

    luwu utara
    Editor Jus

    Editor Jus

    Artikel Sebelumnya

    Turun ke Jalan, Polres Luwu Utara Bagi Takjil 

    Artikel Berikutnya

    Temui Dinas ESDM Sulsel, Suaib Perjuangkan...

    Berita terkait

    Rekomendasi

    Nagari TV, TVnya Nagari!
    Mengenal Lebih Dekat Koperasi
    Hendri Kampai: Indonesia Hanya Butuh Pemimpin Jujur yang Berani
    Cegah Paham Radikalisme, Polri Tekankan Pentingnya Upaya Kontra Radikal 
    Hendri Kampai: Jika Anda Seorang Pejabat, Sebuah Renungan dari Hati ke Hati

    Ikuti Kami